Derma Darah, Kegiatan Beramal yang Menyehatkan

Seri : Info Kegiatan

Salah satu keuntungan kebiasaan menyumbang darah adalah kesehatan kamu dapat diperiksa secara rutin, yaitu minimal 56 hari sekali. Kondisi kesehatan kamu harus diperiksa dulu pada saat sebelum mendonorkan darah. Bisa saja saat diperiksa tekanan darah kamu sedang tinggi. Oleh karena itu, tidak benar jika sekali mendonorkan darah kita harus terus-menerus menjadi donor agar tidak terjadi hipertensi. Hal yang benar adalah jika donor darah dilakukan secara teratur, kesehatan kita juga turut diperiksa secara teratur.


Manfaat Derma Darah lain  :

1. Menurunkan resiko terkena serangan dan masalah jantung.

2. Dapat mengurangi kelebihan zat besi dalam tubuh yang kemungkinan berperan

    dalam pembentukan aterosklerosis oleh "kolesterol jahat" atau LDL.

    Kelebihan zat besi tersebut dapat dibuang melalui donor darah.

3. Mengurangi resiko penyumbatan pembuluh darah, bila dilakukan rutin.

4. Sarana amal kemanusiaan bagi yang sakit, kecelakaan, operasi dll (setetes darah merupakan nyawa bagi     mereka)

5. Orang yang aktif Donor jarang terkena penyakit ringan maupun berat.

6. Pemeriksaan ringan secara triwulanan meliputi Tensi darah, kebugaran (Hb), gangguan kesehatan                 (hepatitis, gangguan dalam darah dll)

7. Mencegah stroke (Pria lebih rentan terkena stroke dibanding wanita karena wanita keluar darah rutin         lewat menstruasi kalau pria sarana terbaik lewat donor darah aktif)


sumber : muslimsein.wordpress.com



Comments

Popular posts from this blog

Masjid Populer Di Jerman

Mengenai Masjid Al Mukarramah

Malu Pada Subuh Mereka